tipd@iain-jember.ac.id 081336890790

Sulingbar HMPS BKI, Evaluasi Proker Dalam Mempersiapkan LPJ

Home >Berita >Sulingbar HMPS BKI, Evaluasi Proker Dalam Mempersiapkan LPJ
Diposting : Rabu, 03 Nov 2021, 07:57:01 | Dilihat : 298 kali
Sulingbar HMPS BKI, Evaluasi Proker Dalam Mempersiapkan LPJ


JARKOM - Silaturahmi keliling bareng atau Sulingbar merupakan salah satu kegiatan pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Bimbingan dan Konseling Islam dalam rangka rapat evaluasi bulanan terkait program kerja setiap bidang. Pada pertemuan bulan ini sulingbar terselenggara di rumah Muhammad Alfin Bardani yang merupakan mahasiswa bki angkatan 2020. Hari Minggu, 31 Oktober 2021, Kecamatan Grujugan, Kabupaten Bondowoso.

Kegiatan tersebut di hadiri oleh pengurus hmps sejumlah 11 orang dan 13 orang tidak bisa hadir dengan berbagai macam kendala, ada yang tidak ada kendaraan, tidak ada izin orang tua dan terbentur dengan kepentingan pribadi.

Ubaidillah Al-Akrho selaku ketua umum hmps bki mengatakan; pada sulingbar pertemuan kali ini akan evaluasi program kerja dari awal menjadi kepengurusan sampai bulan oktober saat ini untuk mempersiapkan laporan penanggung jawab (LPJ).

"Pada pertemuan hari ini akan mengevaluasi semua program kerja setiap bidang untuk mempersiapkan LPJ yang insyaallah akan dilaksanakan akhir bulan November atau bulan Desember" Kata Ubaid selaku ketua umum Hmps Bki, dalam rapat evaluasi.

Selain itu, ubaid juga mengatakan tujuan evaluasi dari semua proker yang dilaporkan oleh setiap bidang adalah mengantisipasi proker yang masih belum terlaksana agar segera dilaksanakan.

"Sebagai bentuk evaluasi, takutnya masih ada berapa proker yang masih belum terlaksana maka nanti segara dilaksanakan" Lanjutannya.

Alvin sebagai tuan rumah dari acara sulingbar tersebut merasa senang dan bisa lebih akrab dengan senior karena rumahnya dijadikan tempat dalam kegiatan hmps.

"Saya seneng bisa ditempati sulingbar karena saya menjadi lebih akrab dengan senior dan bisa silaturahmi kerumah, jadi bisa tahu kerumah" ujar Alvin kepada tim Jarkom.

 

Penulis: JARKOM

;